Sabtu, 21 Juni 2014

Minuman untuk Diet

Diet tidak hanya bisa diatasi dengan makanan. Disini ada beberapa minuman yang bisa menurunkan berat badan, yaitu sebagai berikut :


1.  Diet Alami Dengan Air Mineral
Air mineral dapat membantu anda dalam menurunkan berat badan apalagi jika mengkonsumsinya dalam jumlah dan waktu yang tepat. Setiap hari anda membutuhkan 2 liter air, selain memenuhi kecukupan cairan tubuh. Konsumsi air sebanyak 2-3 gelas pada rentan waktu 5-10 menit sebelum makan akan membantu anda dalam menurunkan berat badan. Hal ini didukkung oleh Penelitian yang menunjukan dengan minum air putih sebelum makan bisa menurunkan berat badan hingga 2.3 kg selama 12 minggu. Dengan membiasakan minum air putih sebelum makan merupakan kebiasaan diet yang baik dikarenakan air putih memiliki nol kalori. Diet alami dengan minum air putih bisa anda lakukan secara rutin untuk membantu anda dalam mengontrol rasa lapar.
2.  Diet Alami Dengan Air Teh Hijau
Teh hijau terkenal dibeberapa negara asia seperti china dan jepang. Kandungan yang terdapat di dalam teh hijau seperti kafein, saponin, tehobromine, tehophylline dan epigallocathine yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan mengontrol nafsu makan. Teh hijau sangat kaya dengan kandungan polifenol dan flavonoid yang memberikan manfaat untuk kesehatan selain itu mengkonsumsi air teh hijau secara teratur akan membantu anda dalam menurunkan berat badan. Meskipun sekarang banyak yang menawarkan supleman yang terbuat dari teh hijau untuk bisa membantu anda dalam menurunkan berat badan tapi cara yang alami masih bisa anda dapatkan dengan mudah. Anda dapat mengkonsumsi teh hijau dengan cara yang tradisional cukup dengan menyeduhnya, sesekali bisa dicampurkan dengan beberapa sendok teh gula.
3.    Diet Alami Dengan Susu Kedelai
Susu kedelai memiliki kecukapan nutrisi seperti kandungann fiber, karbohidrat dan vitamin yang tinggi setara dengan susu sapi. Bagi anda yang sedang diet kandungan lemak yang terdapat di dalam susu kedelai sangat bagus untuk kesehatan ditambah lagi kandungan karbohidrat yang terdapat pada susu kedelai  merupakan jenis polisakarida yang tidak larut di dalam air sehingga tidak dicerna tubuh.  Vitamin b kompleks, vitamin A,  E dan K sangat membantu anda dalam memenuhi kebutuhan asupan nutrisi selama diet. Anda dapat meningkatkan asupan susu kedelai diwaktu siang dan malam ketika anda berdiet.
Itulah 3 minuman yang memiliki manfaat untuk anda yang sedang berdiet dengan cara alami, diet tidak membutuhkan biaya mahal cukup dengan memilih gizi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh anda.

Makanan dan Minuman untuk Radang Tenggorokan

Radang tenggorokan merupakan infeksi karna bakteri. Rasa gatal di awalnya, kemudian perih dan sakit saat menelan, merupakan beberapa kondisi yang tidak menyenangkan saat tenggorokan Anda bermasalah. Akibatnya, tidak hanya sulit menelan, tetapi juga bisa mengakibatkan demam.

Jika Anda enggan untuk mengonsumsi obat dari dokter, ada beberapa jenis makanan yang bisa Anda konsumsi untuk meringankan gejala radang tenggorokan Anda.


1. Jus lemon dengan madu. Segelas jus lemon bukan hanya menyegarkan, jus kaya vitamin C ini akan memberi manafaat ganda terlebih jika dicampurkan dengan beberapa sendok madu. Konsumsi jus lemon dan madu tanpa es. Vitamin dalam keduanya akan membantu menyembuhkan penyakit tenggorokan Anda.

2. Teh jahe atau teh madu. Segelas teh hangat yang dicampur jahe atau madu bisa menjadi obat alternatif yang juga menghangatkan tenggorokan Anda. jahe dan madu bisa berfungsi untuk melapisi tenggorokan dan dapat mencegah iritasi.

3. Sup ayam. Semangkuk sup ayam hangat bukan hanya nikmat saat hari tengah hujan. Sup ayam ternyata berfungsi sebagai anti peradangan dan mencegah virus yang masuk ke dalam tubuh. Tambahkan beberapa jenis rempah seperti jahe dan lada. Selain itu campurkan beberapa jenis sayuran untuk menambah khasiatnya.

4. Pisang. Teksturnya yang lembut membuat pisang sangat mudah ditelan, termasuk bagi orang yang sedang radang tenggorokan. Pisang mengandung vitamin B6, kalium dan vitamin C.

5. Telur. Kekayaan protein dalam telur dapat membantu dalam menangani peradangan dan rasa sakit pada tenggorokan. Untuk mendapatkan manfaatnya, konsumsi putih telur yang direbus, atau didadar dengan sedikit minyak zaitun.

6. Pasta gandum. Bukan hanya memiliki tekstur yang juga lembut, pasta gandum mengandung banyak gizi seperti, serat, zat besi, serta vitamin seperti, vitamin B1, B2, B3, dan vitamin E. 

Makanan-makanan khas BOGOR

ASINAN BOGOR
Rasanya tak ada yang tak mengenal asinan, entah itu asinan sayur, asinan buah, atau asinan campur.  Satu yang saya paling suka dari asinan Bogor adalah kuahnya yang semi kental bercita rasa manis asam pedas.  Selain bahan baku utama sayur-sayuran atau buah-buahan tadi, terdapat pula kacang tanah goreng, irisan tahu kuning dan oncom bandung, serta kerupuk.
BUBUR BUAH

Bubur buah merupakan sajian khas Kafe Rahat.  Bubur buah ini terdiri atas potongan buah segar yang disiram kuah kental perpaduan es krim dan yoghurt.  Hal inilah yang membedakannya dengan sop buah.  Selain bubur buah, ada pula es buah salju.  Yang membedakan hanya potongan buah yang tidak disiram kuah apapun, namun diberi topping es krim vanilla.
SOP BUAH
Sop buah ini terdiri atas potongan buah segar (anggur, pear, apel, jambu biji, melon, mangga, markisa, stroberi, hingga anggur, alpukat, dan kelapa kerok) yang disiram kuah susu atau air jeruk bersama potongan es batu.  Salah satu yang terkenal di Bogor adalah sop buah pak Ewok (meskipun asalnya dari
Bandung).  Sempat menjadi jajanan favorit saya sekitar tahun 2008-2009, namun seiring semakin populernya nama ini, saya malah merasa ada penurunan kualitas. Buah potongnya menjadi kurang beragam, dan terkadang yang disajikan malah buah potong yang sudah beku.
DOCLANG

Doclang ini terdiri atas irisan ketupat/lontong, tahu goreng, telur rebus, kentang rebus yang digoreng, kerupuk, dan emping tangkil kemudian disiram bumbu kacang dan kecap.  Sebagai hidangan khas Bogor, beberapa pedagang doclang pun masih fanatik menggunakan kecap merk Zebra produksi Bogor. Selain pedagang pikulan, doclang yang terkenal enak terletak di kawasan Jembatan Merah.
DODONGKAL
Berbahan dasar tepung beras, gula aren, dan kelapa parut, penganan gurih-manis ini hampir sama rasanya dengan kue putu (hanya saja ia tidak berwarna hijau melainkan putih).  Jika kue putu berbentuk silinder, maka dodongkal ini biasanya berbentuk tumpeng karena pengolahannya yang menggunakan dandang berbentuk kerucut.  Saya cuma tahu satu penjual dodongkal yaitu di jalan Suryakencana (depan Indomaret).
MIE GLOSOR
Makanan khas Bogor yang cuma lazim ditemui sebagai takjil/hidangan buka puasa.  Mie glosor sebenarnya adalah mie goreng dalam versi lebih sederhana  dengan bahan baku utama mie kuning (bukan mie telur).  Biasanya disantap dengan sambal kacang dan aneka gorengan.
ROTI UNYIL

Tampaknya inilah salah satu oleh-oleh paling praktis dan populer dari kota Bogor.  Roti-roti mungil dengan tekstur lembut dalam banyak pilihan rasa/topping: coklat, pisang keju, sosis keju, sosis, srikaya, selai nanas, abon, daging asap, dll.  Tapi favorit saya adalah roti dengan topping jagung susu. Nom nom nom!  Satu-satunya produsen roti unyil yang masih eksis sejak 90-an hingga kini adalah Venus.

6 Dampak Negatif Makanan Cepat Saji untuk Kesehatan

Makanan cepat saji
 atau fast food adalah makanan yang diolah secara instan dan dapat langsung dimakan. Karena penyajiannya yang begitu cepat atau secara instan, fast food cenderung mempunyai kalori dan gizi tidak memebuhi kriteria dan dapat merusak zat didalam tubuh.


Berikut ini beberapa dampak negatif fast food bagi kesehatan tubuh yang menjadikan alasan mengapa Anda harus menghindari makanan cepat saji.

Memicu Diabetes

Kandungan kalori dan lemak jenuh yang tinggi dalam fast food akan memicu terjadinya resistensi insulin yang berujung pada penyakit diabetes. Resistensi insulin terjadi ketika sel-sel tubuh tidak merespon insulin sehingga menurunkan penyerapan glukosa yang menyebabkan banyak glukosa menumpuk di aliran darah.

Membuat Anda Ketagihan

Fast food mengandung zat aditif yang dapat membuat Anda ketagihan dan merangsang Anda untuk ingin terus memakannya sesering mungkin. Hal ini terkadang membuat Anda mengonsumsinya secara rutin tiap hari. Hindari kebiasaan ini dengan mengganti makanan fasfood Anda dengan makanan yang lebih sehat, seperti buah-buahan dan sayuran segar.

Tidak Baik untuk Jangka Panjang

Makanan cepat saji tidak baik untuk jangka panjang karena cara pengolahannya yang serba instan dan tidak secara alami dapat memicu dampak buruk bagi kesehatan dalam jangka kedepan. Efek tersebut tidak dapat dirasakan dalam jangka pendek.

Meningkatkan Risiko Serangan Jantung

Kandungan kolesterol yang tinggi pada makanan fast food dapat mengakibatkan penyumbatan pembuluh darah. Pembuluh darah yang tersumbat aliran darah tidak lancar yang dapat mengakibatkan terjadinya serangan jantung koroner.

Meningkatkan Berat Badan

Jika Anda suka mengonsumsi fast food dan jarang berolahraga, maka dalam beberapa minggu tubuh Anda akan mengalami penambahan berat badan yang tidak sehat. Lemak yang Anda dapat dari mengonsumsi fast food tidak digunakan dengan baik oleh tubuh jika Anda tidak berolahraga. Lemak inilah yang kemudian tersimpan dan menumpuk dalam tubuh Anda.

Meningkatkan Risiko Kanker

Kandungan lemak yang tinggi yang terdapat dalam makanan cepat saji dapat meningkatkan risiko kanker, terutama kanker payudara dan usus besar.

Memicu Tekanan Darah Tinggi

Garam dapat membuat masakan menjadi jauh lebih nikmat. Hampir semua makanan fast food mengandung garam yang tinggi. Garam mengandung natrium, ketika kadar natrium dalam darah tinggi dan tidak dapat dikeluarkan oleh ginjal, volume darah meningkat karena natrium bersifat menarik dan menahan air. Peningkatan ini menyebabkan jantung Anda bekerja lebih keras untuk mengalirkan darah ke tubuh yang menyebabkan tekanan darah tinggi.

Itulah seputar dampak negatif dari makanan dari cepat saji. Oleh karena itu jangan terlalu berlebihan dalam mengkonsumsinya. Cukup sesekali saja.

Minggu, 15 Juni 2014

7 Makanan yang ada di bulan Ramadhan

Banyak makanan atau jajanan khas yang hanya muncul disaat bulan Ramadhan. Sebut saja kicak, yang merupakan makanan khas dari Yogyakarta dimana makanan ini baru muncul saat bulan Ramadhan saja dan yang menjual pun hanya ada di Pasar Sore Ramadan Kampung Kauman Kota Yogyakarta. Karena Indonesia memilki kebudayaan yang beragam, maka makanan khas yang dijual di beberapa daerah pastinya juga berbeda. Nah disinia ada 7 makanan yang hanya bisa dijumpai saat bulan Ramadhan:
1.Jongkong , Medan


Panganan unik ini berasal dari Provinsi Sumatera Utara, lebih tepatnya berada di Kota Medan. Makanan ini merupakan makanan yang paling sering dicari saat berbuka puasa. Biasanya dijadikan menu tajil di daerah sana. Bentuknya yang lembut serta rasanya yang manis, membuat makanan ini banyak dijajakan saat berbuka puasa.
Jongkong ini terbuat dari tepung beras yang dicampur air, lalu dimasak sambil terus diaduk hingga mengental. Saat dimasak, adonan tepung beras ini dimasukan daun pandan untuk membuat adonan ini menjadi warna hijau dan memiliki aroma khas daun pandan. Setelah matang, jongkong didiamkan hingga dingin dan mengental. Saat sudah dinging, jongkong akan dimasukkan kedalam daun pisang serta diberi tambahan pelengkap seperti santan, parutan kelapa mdah, gula merah, dan gula pasir. Jika semua sudah dimasukkan, jongkong lalu dimasak kembali dengan ara di kukus. Baru Anda bisa mencicipi jongkong yang manis ini. Saat memasak, daun pandan turut dimasukkan untuk memberikan warna hijau dan aroma wangi pada jongkong. Setelah matang, jongkong dibiarkan hingga dingin dan mengental, lalu dimasukkan ke dalam daun pisang dan diberi santan, parutan kelapa muda, gula merah, dan sedikit gula pasir. Setelah bahan dimasukkan semua, jongkong dimasak kembali dengan cara dikukus. Setelah itu, jongkong siap disantap.
2. Pakat, Tapanuli

Makanan ini merupakan makan khaas dari masyarakat Tapanuli. Biasanya panganan ini hanya bisa anda temukan di bulan Ramadhan saja, dan dijadikan sebagai makanan berbuka puasa. Untuk mendapati makanan ini, Anda bisa datang ke kota Medan saat bulan puasa.
Pakat ini berasal dari rotan muda, rotan-rotan muda yang telah dipotong berukuran 1 meter ini dibakar diatas tungku selama 1 jam. Setelah rotan muda ini masak, rotan ini dikupas dan diambil bagian dalamanya yang berwarna putih. Setelah itu kemudian daging ini dipotong-potong sebesar 5cm. Untuk menambah kenikmatan, rotan muda kemudian dibubuhi dengan santan kelapa serundeng
3. Kicak, Yogyakarta

Untuk Anda yang mendatangi Jogja saat bulan puasa, wajiblah untuk mencicipi panganan berbuka yang satu ini. Kicak ini terbuat dari beras ketan yang diberi campuran paritan kelapa dan potongan buah nangka. Yang menjadikan makanan ini cocok dijadikan menu buka puasa karena makan ini memiliki rasa gurih dan manis.
Untuk bisa menemukan makanan ini, Anda haruslah datang ke Yogyakarta disaat bulan Ramadhan. Dan tempat yang menjajakanya pun cuma satu yaitu di daerah kauman, Yogyakarta.
4. Bongko Kopyor, Gresik

Hidangan berbuka khas Gresik ini bernama Bangka Kopyor, nama panjang dari makanan ini adalah bubur nangka dan kelapa kopyor. Menu ini memiliki bahan dasar dari tepung terigu, pisang, buah kelapa, santan kelapa, buah nangka, dan roti tawar. Selain rasanya yang lezat, hidangan yang dibungkus daun pisang ini dipercaya berkhasiat memulihkan stamina tubuh, setelah seharian menahan diri dari lapar dan dahaga karena rasanya manis, legit dan segar. Bongko Kopyor hingga kini masih menjadi menu spesial yang biasanya hanya ada di bulan Ramadhan. Khususnya bagi mereka yang tinggal di daerah Manyar atau wilayah pesisir pantai.
5. Kue Bingka, Banjarmasin

Anda yang belum pernah ke Banjarmasin dan mencicipi panganan yang biasanya laris manis dijual di bulan Ramadan yaitu kue Bingka. Kue ini merupakan kue dari ciri khas suku banjar di kalimantan. Kue ini biasa dibuat dalam bentuk bunga berkelopak enam. Bentuk yang menarik ini biasanya segera menarik perhatian calon pembeli. Di daerah asalnya, Suku Banjar biasa menyantap kue ini sebagai hidangan berbuka puasa.
Rasa dari kue ini lebih dominan ke rasa manis. Untuk varian toping, kue ini memiliki macam-macam toping, contoh saja nangka, pisang, coklat, keju dan lain-lain. Bahan utama dari pembuatan kue Bingka ini adalah tepung terigu, santan, gula pasir, dan garam
6. Sotong Pangkong,Pontianak

Makanan khas bulan puasa di kota Pontianak ini merupakan berbahan dasar cumi-cumi. Untuk dijadikan makanan yang bernama Sotong pakong ini, cumi-cumi yang menjadi bahan dasar dari makanan ini di keringkan lalu kemudian dibakar. Setelah dibakar, cumi ini lalu dipukul-pukul menggunakan palu. Nah inilah yang menjadikan makan ini unik, karena ada prosesi memalu cumi yang membuat cumi ini menjadi gepeng atau tipis. Untuk rasa, sotong ini memiliki rasa yang gurih.
Anda hanya bisa menemukannya di sepanjang Jalan Merdeka, kota Pontianak. Ingat, harus dibulan puasa. Karena jika Anda datang dibulan lain, bisa dipastikan Anda tidak menemukan makanan ini.
7. Pisang Ijo, Makassar
Pisang ijo ini merupakan makanan khas dari Makassar, Sulawesi Selatan. Dinamakan pisang ijo karena, pisang ini dilapisi dengan lembaran dadar yang terbuat dari adonan tepung terigu yang diberi pewarna hijau dari air daun suji atau pandan.
Cara membuat Pisang Ijo tergolong mudah. Pisang yang sudah dibungkus dadar hijau diiris tipis-tipis, lalu diberi tambahan bubur sum-sum, es serut, kuah santan, dan sirup coco pandan atau frambozen. Sensasi dingin es serut dan perpaduan rasa gurih dan manis Pisang Ijo akan melepas dahaga kita usai berpuasa sehari penuh.

Minggu, 08 Juni 2014

Ngemil Sehat

Wanita dan ngemil tak terpisahkan. Mungkin Anda ingat bagaimana tangan Anda ingin terus bergerak memasukkan camilan ke dalam mulut, hampir di berbagai kesempatan: saat nonton TV, ngobrol dengan teman, atau arisan keluarga. Mungkin Anda juga paham  bahwa kebiasaan ini tidak baik bagi  kesehatan, dan yang paling mencemaskan adalah bisa membuat tubuh melar. Ada tips nya nih buat ngemil tapi tetap sehat.

Cemilan Sehat

Tidak ada cara yang lebih efektif untuk mencegah masalah kesehatan akibat kegemukan selain
menghentikan kebiasaan 'ngemil'. Tetapi untuk mengubah suatu kebiasaan, perlu motivasi dan kemauan
kuat. Salah satu cara membangkitkan motivasi adalah dengan membayangkan keuntungan dari berhenti
ngemil. Misalnya, Anda akan terhindar dari berbagai penyakit atau bisa menabung (dari uang yang
Anda belanjakan untuk membeli camilan). Bonusnya: impian memiliki tubuh ideal bisa tercapai.

  
Kabar gembiranya, Anda  tetap boleh 'ngemil' asalkan tahu jenis makanan yang aman dikonsumsi dan saat yang tepat untuk melakukannya. Dengan memahami hal-hal yang dapat merugikan kesehatan, Anda tidak akan lagi sembarang menyantap makanan. Karena, mau tak mau Anda harus menjadi  'polisi kesehatan'  bagi diri sendiri. 

 

 Tips Ngemil Aman :

•Jauhi jenis makanan berkalori tinggi, kaya minyak dan lemak, serta berkadar gula tinggi, seperti kue-kue manis dan gorengan.

•Pukul 18.00 ke atas sebaiknya pilih ngemil buah-buahan –terutama yang kaya serat--  seperti anggur, semangka, pepaya, apel, jeruk, pir, kecuali durian, nangka, dan pisang (karena mengandung kadar glukosa tinggi yang bisa memicu naiknya kadar gula darah).
 
•Kurangi minuman dengan gula buatan, seperti soda, sirup,  jus buah dalam kemasan, atau milkshake dan frappucino. Sebaiknya pilih jus buah alami tanpa gula.

Hati-hati OBESITAS

Menurut dr. Peni M. Hartanto, kebiasaan ngemil sebenarnya tidak selalu buruk, karena makanan camilan bisa berfungsi untuk mengganjal perut ketika lapar di antara jam-jam makan utama. Bahkan Anda yang sering mengalami gangguan enzim lambung, disarankan ngemil untuk menjaga lambung tetap terisi dan tidak mengeluarkan asam lambung secara berlebihan.
    

Yang berbahaya adalah jika Anda melahap camilan tanpa henti, terutama ketika perut sudah terisi penuh. Misalnya sesudah sarapan Anda melahap kue manis dalam perjalanan menuju kantor. Lalu sesampai di kantor, Anda membuka sebungkus keripik kentang sambil browsing internet atau mengetik proposal, apalagi ditambah dengan sekaleng minuman bersoda.
  
Camilan seperti gorengan, keripik, atau kue manis memang sangat 'menggoda', tapi 'jahat' bagi kesehatan. Jenis makanan ini mengandung asam lemak --dari minyak goreng-- serta kolesterol dan kalori tinggi. Jika Anda banyak mengomsumsi camilan 'jahat' tersebut, dampak langsungnya adalah kenaikan berat badan. Apalagi jika Anda sudah berusia 30 ke atas dan malas
berolahraga (maka metabolisme tubuh menurun), akan mengakibatkan  obesitas (kegemukan). Kondisi ini juga dapat mengundang beberapa jenis penyakit yang terkait dengan tingginya kolesterol dan kadar gula dalam darah.

 

Dwinda Krismania Putri Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template